Lintas Sumut | Tanjungbalai
Walikota Tanjungbalai, H. Waris Thalib. SAg. MM, hadiri acara wisuda Santri Tahfiz Qur’an sekaligus Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H, di Masjid Saksi, Jl. S. Parman, Sabtu (02/03/2024) malam.
Dalam kesempatan itu, Walikota Tanjungbalai, H. Waris Thalib mewisuda sejumlah Santri Tahfiz Qur’an yang selama ini dibina oleh Badan Kemakmuran Mesjid (BKM) Saksi.
“Alhamdulillah semakin banyak sudah anak-anak penghafal Al-Quran di Tanjungbalai ini, semoga Allah SWT memberi kekuatan dan kesehatan lahir bathin kepada kita semua. Harapannya kita berusia panjang dan diberikan kesempatan menapaki bulan mulia Ramadhan”, ucap Walikota dalam pidato sambutannya.
Acara yang diselenggarakan oleh BKM Saksi tersebut juga dirangkai dengan Pengukuhan Pengurus BKM Masjid Saksi Periode 2024-2029 dan acara prosesi ikrar Syahadat Muallaf.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua BKM Masjid Saksi, Ammar Hasibuan, Camat Tanjung Balai Selatan, Fitri Adi, mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Tanjungbalai, Abdul Rahim, serta Tausiyah Peringatan Isra Mi’raj dibawakan oleh Ustadz Aswiluddin Rambe. SAg. (RBB)
Komentar